Maulid 2015 Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulut Di Rutan Manado

Maulid 2015 1

Maulid 2015

   Maulid 2015 4

Maulid 2015 3

  Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulut melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1436 H pada hari Jumat (09/1/15), yang dilaksanakan di Masjid A Taubah Rutan Klas IIA Manado. Perayaan Maulid  dihadiri oleh Kepala  Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut Andi Dahrif Rafied, para Kepala Divisi, pejabat struktural,Kepala Rutan Manado, pegawai Kanwil dan Rutan Manado, serta Warga Binaan Pemasyarakatan ( WBP ) yang beragama Islam di Rutan Manado.

    Adapun sebagai pengisi ceramah agama adalah Ustadz Ramli Makatungkang dalam tausiyahnya beliau menceritakan sejarah hidup dari Baginda Rasulullah Muhammad SAW dan sebagai umatnya kita harus mempraktekannya dalam kehidupan sehari-hari maupun keteladanan beliau sebagai seorang Pemimpin Umat yang harus kita ikuti dan kita amalkan agar kita tetap mendapatkan rahmat dan berkah serta Allah SWT dan tetap berada dijalan-NYA kemudian Kegiatan ini diakhiri dengan doa. 

    Kakanwil Rafied menambahkan dalam sambutannya " Perayaan Maulid Nabi yang dilakukan umat Islam setiap tahunnya di berbagai belahan dunia oleh lintas generasi, adalah ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT dengan diutusnya Rasulullah untuk menyelamatkan keimanan umat manusia ". 

Usai Sholat acara dilanjutkan ramah tamah di Aula Rutan Manado. ( Zusi Jacob - Humas ).


Cetak   E-mail