Kunjungan DIRJEN Perundang-undangan

dirjenpp2

Bertempat di Hotel Grand Puri Manado, Direktur Jenderal Perundang-undangan, Prof. Dr. Widodo Ekatjahjana menjadi narasumber kegiatan Peningkatan Kompetensi Pembentukan Peraturan Daerah Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Tahun 2017. Kegiatan yang sekaligus dirangkaikan dengan penandatanganan MoU Peningkatan Kompetensi Peraturan Daerah antara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara dengan DPRD Kota Kotamobagu, DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Timur ini dihadiri  oleh Kepala Kantor Wilayah Pondang Tambunan bersama jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulut, Sekretariat Daerah Provinsi Sulut Ferdinand Mawengkang, serta beberapa Ketua DPRD di Provinsi Sulawesi Utara.

dirjenpp1

Kunjungan beliau dilanjutkan dengan tatap muka serta pengarahan bersama Pegawai Kantor Wilayah yang bertempat di Aula Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara. Dalam pengarahannya beliau berharap agar sebagai Aparatur Sipil Negara kita harus tetap menjaga komitmen, amanat dan integritas serta sinergitas dalam menjalankan tugas pokok di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM "jangan biarkan tetangga buang sampah di rumah kita sendiri" sepenggal kata yang sarat akan makna untuk menjaga komitmen serta nama baik Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

dirjenpp4

 

dirjenpp3

 

Cetak