Juliasman Purba Terima Kunjungan Kehormatan Konjen Filipina

    Manado -  Konsul Jenderal Republik Filipina di Manado Konsul Jenderal Filipina  Jose Burgos melakukan Kunjungan Kehormatan kepada Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi utara dan diterima oleh Kepala Kantor Wilayah kementerian Hukum dan HAM Sulut Juliasman Purba di ruang kerjanya, Jumat ( 28 / 2 ).

     " Hal ini penting sekali karena mengingat Sulawesi  Utara yg berbatasaan langsung dengan Filipina, dimana lalulintas orang antar kedua Negara sudah berlangsung sejak dulu, bahkan dikepulauan Sangihe - Talaud dikenal dengan penduduk  Sangir - Philipina ( Sarpi ) " Ungkap Kakanwil.

    Lanjut Purba "  Dalam kondisi demikian sulit dihindari adanya perlintasan orang secara ilegal. Sehingga perlu dilakukan koordinasi antara Kementerian Hukum dan HAM  ( Khususnya Keimigrasian ) dan Konsulat Jenderal Filipina dalam mengatasi setiap permasalahan  ".

    " Harapan kami pertemuan seperti ini perlu ditingkatkan supaya setiap permasalahan bisa lebih cepat diselesaikan " Harap Kakanwil.

   Sementara itu, Kakanwil Juliasman Purba, didampingi Kadiv Keimigrasian Alif Suaidi, Djoko Soehartono Kabid inteldakim, Karudenim Manado Surya Mataram, menyambut baik kedatangan  Konsul Jenderal Filipina  Jose Burgos bersama  rombongan dari Konsultan Jendral Philipina di Manado . 

   Harapan Jose Burgos " Dengan sambutan yang positif, dan berharap dalam kerjasama ini dapat menciptakan suasana kekeluargaan di antara kedua negara, dan diharapkan kedepan bisa saling memberikan informasi dan kerja sama tentang bidang Keimigrasian ".

  " Tujuan kedatangan konsultan tersebut tidak lain yakni untuk membangun hubungan baik dan silahturami sekaligus meningkatkan kerja sama antar pemerintah Indonesia  bersama dengan Philipina yang menyangkut keimigrasian " Tutup Purba.  ( Zusi Jacob - Humas kanwil ).

    IMG 7275

IMG 7247

IMG 7260 副本

 

IMG 7270

Penyerahan cenderamata dari Kepala kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara kepada  konsul jenderal Filipina di Manado Jose Burgos.

IMG 7273

 

 


Cetak   E-mail