Rapat pemantauan dan evaluasi pemanfaatan hasil Litbang oleh BalitbangHAM

WhatsApp Image 2019 08 23 at 11.26.30 AM

Manado 23/08 - Kepala Divisi Administrasi Murdjito Sasto membuka Rapat pemantauan dan evaluasi pemanfaatan hasil penilitian dan pengembangan di Provinsi Sulawesi Utara yang diselenggarakan oleh Badan Penilitian dan Pengembangan Hukum dan HAM Kementerian Hukum dan HAM RI.

Setelah kata-kata pengantar singkat oleh Kadivmin, Sujatmiko Kepala Bidang Litbang Masyarakat dan Budaya Hukum, pada Balitbang Hukum dan HAM memulai paparannya dengan memperkenalkan peran dan tusi Balitbang Hukum dan HAM, memperkenalkan layanan litbang yang merupakan pelayanan publik dalam litbang serta tujuan dan maksud kedatangan beliau dan Tim untuk pemantauan terkait rencana aksi, peningkatan nilai indeks korupsi di Bagian keimigrasian dan pemsyarakatan untuk pengusulan WBK/WBBM.

Menurut Sujatmiko, sebelum Rapat ini dilaksanakan Tim Balitbang telah melakukan Verifikasi data dukung dan diskusi di Lapas Kelas II A Manado dan Kantor Imigrasi kelas I TPI Manado yang masuk dalam kriteria Satker WBK/WBBM yang di usulkan. Beliau juga menjabarkan beberapa hal yang harus di penuhi dari indikator capaian hasil pemantauan atas data dukung pelaksanaan pembangunan ZI menuju WBK oleh kedua Satuan Kerja tersebut serta petunjuk dan saran penting untuk menjadi perhatian dan harus segera dilaksanakan.
Kegiatan rapat ini dihadiri oleh seluruh Tim Kerja Pembangunan ZI WBK/WBBM Kanwil Kemenkumham Sulut, Tim Kerja Pembangunan ZI Lapas Kelas IIa Manado dan Tim Kerja ZI Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado.

WhatsApp Image 2019 08 23 at 11.26.28 AM

Cetak