"Membangun Pemasyarakatan Bersih dan Melayani" Tema Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-49

IMG 8900

ManadoDalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-49 Tahun 2013 jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara melaksanakan upacara bertempat di Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Manado pada hari Sabtu tanggal 27 April 2013. Upacara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulut, para pejabat, Dharna Wanita dan Purna Bhakti dilingkungan Kanwil Kemenkumham Sulut, serta para pegawai Jajaran Pemasyarakatan dan Imigrasi . Turut hadir pada upacara tersebut para undangan dari perwakilan TNI AD dan Kepolisian Kota Manado, dan Pemda Kabupaten Minut.

Dalam sambutan Menteri Hukum dan HAM RI yang dibacakan Oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut I Wayan Sukerta disampaikan " bahwa salah satu faktor dan aktor utama yang berperan secara strategis dalam mewujudkan Clean Govemment dan Good Govemment adalah birokrasi. pembaharuan dan perubahan mendasar melalui Reformasi Birokrasi Pemasyarakatan adalah untuk membentuk profil dan perilaku petugas pemasyarakatan yang Berintegritas Tinggi, Produktif dan bertanggungjawab dan memiliki kemampuan memberikan pelayanan prima. Oleh karena itu, "Membangun Pemasyarakatan Bersih dan Melayani" merupakan tema yang sangat relevan dengan semangat Reformasi Birokrasi Pemasyarakatan dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih ".

IMG 8883

 Pembacaan Sejarah singkat Pemasyarakatan oleh Kepala Divisi Pemasayarakatan Adi Putranto

IMG 8897

IMG 8913

IMG 8858IMG 8857

IMG 8956

IMG 8940IMG 8941

IMG 8953

 

IMG 8960

Setelah Pelaksanaan Upacara dilanjutkan dengan pemusnahan barang hasil penggeledahan oleh Tim satgas Kamtib di Lapas / Rutan se- Sulut,  Acara Silaturahmi dan Ramah Tamah. (ZUSI JACOB – HUMAS KANWIL ).


Cetak   E-mail