Apel Pagi untuk peningkatan kedisiplinan Pegawai

Manado (02/11)

Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulut, Murdjito Sasto, menjadi Inspektur pada pelaksanaan apel pagi hari ini, sekaligus memberikan arahan tentang peningkatan kedisiplinan bagi seluruh pegawai Kantor Wilayah, salah satunya tentang pengisian jurnal harian melalui aplikasi SIMPEG. Kemudian beliau juga menghimbau bagi setiap divisi untuk dapat menyelesaikan pengisian aplikasi SMART sesuai output yang sudah dicapai, hal itu sebagai bentuk tertib administrasi pengelolaan anggaran dan kegiatan. "Akan ada evaluasi terkait kinerja kita pada akhir bulan november nanti, untuk itu pentingnya menyelesaikan pekerjaan administratif terkait SMART dan SIMPEG, kita ingin memberikan hasil yang sempurna", ungkap beliau saat memberikan arahannya pagi itu.

Pada kesempatan kali ini, Murdjito juga melakukan sosialisasi singkat terkait Permenkumham No 30 tahun 2018 tentang Perubahan Orta Kantor Wilayah. "Beberapa Bagian dan Bidang mengalami perubahan Orta yang signifikan dan dapat berpengaruh pada pelaksanaan tugas, karenanya akan kita lakukan penyesuaian segera setelah para pejabatnya kita lantik kembali", ujarnya.

Kepala Bidang Inteldakim, Buono menjadi komandan apel sekaligus menjadi kali terakhir beliau memimpin apel pagi, karena pada keesokan harinya beliau akan segera terbang ke Jakarta untuk melaksanakan tugas barunya di Direktorat Jenderal Keimigrasian. "saya merasa senang pernah bertugas bersama rekan-rekan di Manado, orangnya ramah dan kocak, saya juga meminta maaf apabila selama berada di Manado ada perbuatan yang kurang menyenangkan, terima kasih semua, saya pamit", tukas Buono. Beliau kemudian mendapatkan ucapan selamat sekaligus ucapan perpisahan dari plt. Kepala Kantor Wilayah, para Kepala Divisi, serta dari seluruh pegawai.


Cetak   E-mail