MANADO (09/10) - Bertempat Ruang Rapat Kakanwil, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Ronald Lumbuun bersama Kepala Divisi Administrasi John Batara dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar mengikuti Pembekalan Calon Peserta Pelatihan Coaching dan Mentoring dengan Metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Tahun Anggaran 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM secara virtual. Di lokasi berbeda, Kepala Divisi Keimigrasian Syamsul Sitorus turut mengikuti kegiatan tersebut.
Kepala BPSDM Hukum dan HAM Razilu menyampaikan pentingnya pengembangan kompetensi bagi setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kemenkumham. "Setiap ASN wajib mengembangkan kompetensi minimal 20 jam pelajaran setiap tahunnya. Pembelajaran berkelanjutan sangat diperlukan agar pegawai tetap relevan dengan tuntutan dan kebutuhan organisasi," tegasnya dalam sambutannya.
Pelatihan Coaching dan Mentoring ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 10 hingga 21 Oktober 2024 dengan menggunakan metode PJJ. Sebanyak 209 peserta yang terdiri dari Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kemenkumham, Pejabat Fungsional Utama dan Madya serta Pejabat Administrator di lingkungan BPSDM Hukum dan HAM, akan mengikuti pelatihan tersebut.