Minahasa (14/06) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan koordinasi terkait pembinaan dan pengembangan JDIH dan Perpustakaan Hukum ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tondano oleh Fungsional Pustakawan Ahli Muda Stefani Lumi dan Endrow Sentinuwo selaku Pustakawan Ahli Pertama yang diterima langsung oleh Kasubsi Regbimas Wendy M. Mongdong.
Pada kesempatan ini, dibahas terkait sinergitas antar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara dengan Lembaga Pemasyaratan Tondano dalam upaya meningkatkan minat baca Warga Binaan dilanjutkan dengan mengunjungi langsung Perpustakaan Lapas Tondano.
Dari koordinasi ini, didapati telah terdapat ruangan khusus perpustakaan di Lapas Tondano yang cukup baik, walaupun jumlah koleksi dan rak yang belum cukup representatif sehingga perlu dikelola dengan lebih baik sehingga tim Kantor Wilayah memberi masukan kongkrit terkait pengelolaan koleksi dan pengaturan ruangan agar lebih baik dalam memberikan kenyamanan bagi warga binaan pada saat menggunakan fasilitas perpustakaan. Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tondano berkomitmen untuk melakukan perbaikan secara bertahap baik dalam pengelolaan perpustakaan maupun peningkatan kualitas sumber daya manusia sebagai pengelola.
Kantor Wilayah juga berkomitmen untuk mendukung dan siap berpartisipasi secara aktif dalam setiap program kepustakawanan yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tondano baik yang diinisiasi oleh Pihak Lapas maupun instansi lainnya.