Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Harmonisasi Ranperda Provinsi Sulawesi Utara tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun 2024-2043

 WhatsApp Image 2024 09 24 at 16.54.32 1

MANADO (24/9) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara melaksanakan rapat Pengharmonisasian, Pembulatan dan Pemantapan Konsepsi terhadap Rancangan Peraturan Daerah Provinsi Sulawesi Utara tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun 2024-2043. Rapat dibuka oleh Kepala Bidang Hukum Hendra Zachawerus yang menjelaskan proses pengharmonisasi produk hukum daerah yang dilakukan oleh di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara. Peserta rapat terdiri dari, Kepala Dinas PUPRD Provinsi Sulut beserta jajaran, Pejabat dan Staf Biro Hukum Provinsi Sulut, serta Tim Harmonisasi Kanwil Kemenkumham Sulut.

Dalam rapat, Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya Arther H. Moniung selaku Ketua Tim Harmonisasi menyampaikan hasil kajian terhadap Rancangan Daerah Provinsi Sulawesi Utara tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun 2024-2043, dimana secara teknis masih perlu perbaikan dan secara substansi perlu disesuaikan dengan dokumen RTRW sehingga materi yang dicantumkan dalam Rancangan Daerah Provinsi Sulawesi Utara tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun 2024-2043 tidak berbeda.

Selanjutnya Tim Harmonisasi juga menyampaikan bahwa pihak pemrakarsa harus melakukan perbaikan sesuai dengan kesepakatan rapat harmonisasi, dan dokumen Ranperda hasil perbaikan kemudian diupload kembali pada aplikasi Harmonjo. Jika dokumen Ranperda sudah sesuai, maka Kanwil Kemenkumham Sulut akan mengeluarkan surat selesai harmonisasi yang ditandatangani oleh Kepala Kantor Wilayah.

WhatsApp Image 2024 09 24 at 16.54.32

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Diponegoro No. 87, Mahakeret Timur, Kec. Wenang, Kota Manado, 95112
PikPng.com phone icon png 604605   0431-870359 / +62851 7971 4300
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsulut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilsulut@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SULAWESI UTARA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Diponegoro No. 87, Mahakeret Timur, Kec. Wenang, Kota Manado, 95112
PikPng.com phone icon png 604605  
PikPng.com email png 581646   kanwilsulut@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI