Kotamobagu (16/5) - Guna mendorong pencapaian target kinerja dan perjanjian kinerja yang berkualitas dan terencana, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Ronald Lumbuun melalui Tim Sub Bagian Program dan Pelaporan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara yang dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan Vonne Gigir yang melakukan monitoring dan evaluasi capaian kinerja organisasi pada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kotamobagu yang dalam kesempatan ini disambut langsung oleh Kepala Rutan Kotamobagu Aris Supriyadi beserta jajaran.
Tim Kemenkumham Sulut menyampaikan kepada jajaran Rutan Kotamobagu untuk memenuhi semua target yang telah ditetapkan dalam Perjanjian Kinerja sesuai dengan waktu yang telah ditentukan untuk mendukung Lapas Lirung dalam memberikan layanan prima kepada masyarakat.
Selanjutnya, tim melakukan evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) atas Implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), dokumen perubahan Rencana Strategis (Renstra) Tahun 2020 - 2024 serta Rencana Penarikan Dana (RPD) Triwulan II Rutan Kotamobagu.