TOMOHON - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulut Aris Munandar membuka kegiatan Pekan Olahraga Pemasyarakatan yang terpusat di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Tomohon, Kamis (18/4). Kegiatan yang dikuti oleh Kepala UPT Pemasyarakatan beserta jajaran tersebut diawali dengan apel yang dipimpin oleh Kadivpas. Sementara Plt. Kepala Bapas Klas I Manado Moh Ilham Agung Setyawan bertindak sebagai komandan apel.
Dalam kesempatan tersebut Kadivpas menyampaikan bahwa tujuan kegiatan hari ini untuk menyemarakkan rangkaian kegiatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60. "Kita tidak mencari prestasi juara, tetapi berupaya meningkatkan silahturahmi antar insan Pemasyarakatan. Kami harapkan melalui ajang ini dapat meningkatkan kinerja, serta kesehatan fisik dan rohani," ucap Kadivpas.
Diakhir amanatnya Kadivpas mengucapkan selamat bertanding kepada peserta olahraga. "Tetap jaga kondisi dan sportivitas," pungkasnya. Selanjutnya, Kadivpas didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Rudy Pakpahan, Kepala Divisi Keimigrasian Syamsul Sitorus beserta para Kepala UPT Psmasyarakatan Sulawesi Utara melakukan pelepasan balon simbol dibukanya kegiatan olahraga.